Sekolah Islam Al Azhar Karawang Launching Murid Baru Tahun Pelajaran 2023-2024, Meriah...

Sekolah Islam Al Azhar Karawang Launching Murid Baru Tahun Pelajaran 2023-2024,  Meriah...

SEKOLAH Islam Al Azhar Karawang launching murid baru.  Yayasan Pesantren Islam Al Azhar merupakan salah satu Yayasan Islam tertua di Indonesia yang bergerak di bidang pendidikan, dan di Kabupaten Karawang, Sekolah Islam Al Azhar sudah hadir sejak tahun 2011 di bawah naungan Yayasan Bina Prestasi Indonesia Gemilang. Sekolah Islam Al Azhar Karawang launching murid baru. Sebagai wujud eksistensi dan bentuk apresiasi terhadap minat calon murid, Sekolah Islam Al Azhar Karawang mengadakan Launching Penerimaan Murid Baru (PMB) Tahun Pelajaran 2023-2024 pada hari Sabtu, 6 Agustus 2022 di Atrium Mal KCP Karawang. SEKOLAH Islam Al Azhar Karawang launching murid baru. Acara ini dimeriahkan oleh penampilan murid-murid Al Azhar Karawang, dihadiri oleh Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olah Raga Kab. Karawang serta diisi dengan tausyiah oleh Ustadz Handy Bonny. Ketua Yayasan Bina Prestasi Indonesia Gemilang, R. Tedjasuria, M.Si mengungkapkan bahwa Lembaga Pendidikan yang terletak di Jl. Arteri Galuh Mas Telukjambe Karawang ini mulai membuka pendaftaran untuk KB/TK Islam Al Azhar 36, SD Islam Al Azhar 41, SMP Islam Al Azhar 35 dan SMA Islam Al Azhar 17 Tahun Pembelajaran 2023-2024. Dalam sambutannya, Tedjasuria juga menyampaikan perihal promo yang bisa didapatkan baik selama acara maupun selama masa Penerimaan Murid Baru Tahun Ajaran 2023-2024, diantaranya potongan biaya pendaftaran senilai Rp 100.000 untuk pendaftaran langsung pada saat acara, beasiswa potongan uang pangkal hingga 50% untuk murid berprestasi di bidang akademis dan non akademis, dan free SPP hingga 3 bulan dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. "Sekolah Islam Al Azhar sangat mengedepankan kualitas, terakreditasi A unggul, bilingual dan mengacu pada kurikulum merdeka dan kurikulum cambrige. Disamping itu, kami mengutamakan pendidikan Islam yang kami terapkan dalam kebiasaan sehari-hari," Tedjasuria dihadapan tamu dan undangan yang hadir. Tedjasuria menambahkan, bahwa Sekolah Islam Al Azhar Karawang memiliki fasilitas yang menunjang, seperti lapangan olahraga, laboratorium komputer, Bahasa, fisika dan kimia yang dapat mendukung pembelajaran murid-muridnya. Selain itu Sekolah Islam Al Azhar Karawang juga memberikan Kartu Pelajar untuk setiap muridnya dengan keistimewaan yang tidak ada pada kartu pelajar sekolah lain. Baca Juga: PLS 530 Siswa Baru SMK Rosma Karawang, Bentuk Siswa Berkarakter dan Berprestasi Lanjut dia, seperti discount 25% tiket masuk Wonderland Adventure Waterpark, discount 15% Mercure Hotel, Discount 15% untuk buku terbitan Kompas Gramedia di Gramedia World Karawang, potongan harga special di Karnival Galuh Mas, Discount 15% The Harvest Galuh Mas, untuk pembelian unit rumah di Galuh Mas, discount Uang Pangkal 10% dan gratis parkir di 3 Mal Galuh Mas. Acara ini dihadiri pula oleh Manager IT Galuh Mas Group, Eko Sumardianto yang mensosialisasikan aplikasi SMART Al Azhar yang dapat diunduh di App Store atau Play Store untuk memudahkan murid dan calon murid dalam memperoleh informasi, pendaftaran online, pembayaran, unduh kartu pelajar dan masih banyak lagi. “Selain itu, pendaftaran online juga dapat di akses di website Al Azhar www.alazhar-karawang.sch.id. Kami akan terus berproses untuk memberikan kemudahan bagi murid dan orangtuaâ€, tambah Eko. Selama acara Launching berlangsung, terdata sudah lebih dari 20 calon murid yang mendaftar di tempat. Segera daftarkan putra putri anda ke Sekolah Islam Al Azhar Karawang selama kuota masih ada dan bergabung bersama keluarga besar Al Azhar untuk mencetak generasi Qur’ani yang beradab dan berdaya saing global. Al Azhar Karawang, learning today, leading tomorrow. (rls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: